Yogyakarta – Partai Amanat Nasional (PAN) menggelar acara silaturahmi di DPP Jakarta yang dihadiri oleh para petinggi partai lainnya. Pada kesempatan tersebut PAN juga mengundang Jokowi selaku kepala negara untuk ikut menghadiri acara tersebut.
Menurut ketua umum PAN zulkifli Hasan mengatakan bahwa dirinya juga mengundang ketum NasDem yakni Surya Paloh serta ketum PDIP Megawati. Tapi kedua ketum tersebut tidak bisa ikut menghadiri acara silaturahmi ramadhan tersebut.
Pertemuan lima ketua umum partai pendukung Jokowi merupakan sebuah sinyal kuat untuk membentuk koalisi besar. Apalagi dalam pertemuan tersebut Jokowi juga turut hadir dan berbincang – bincang dengan mereka.
Burhanuddin Muhtadi Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia menyatakan kehadiran Jokowi merupakan sebagai katalis dari kelima partai tersebut. Selaian sebagai katalis Jokowi juga layak dikatakan sebagai the real king maker.
Nampaknya kelima partai tersebut bakal membentuk koalisi besar melihat dalam pertemuan tersebut juga dihadiri oleh petinggi dua koalisi. Ada koalisi Indonesia raya dan KIB, dunay tampak akrab serta seirama bersama.
0 Comments
Posting Komentar